Featured post

PROFIL SMP KHALIFAH ISLAMIC BOARDING SCHOOL LAWANG-MALANG

SMP KHALIFAH ISLAMIC BOARDING SCHOOL 

Sebuah sekolah menengah pertama yang berkonsep boarding school dengan muatan kurikulum dari dinas pendidikan dan pesantren khas Khalifah disertai dengan pembelajaran entrepreneurship sebagai program unggulan.

SMP Khalifah IBS Lawang tidak hanya mencetak para generasi ulama tetapi juga generasi berilmu yang juga pengusaha.

Program-program kami adalah sebagai berikut :

KELAS TAHFIDZUL QUR’AN

Program fokus dan intensif dalam menghafal, memahami dan mengamalkan Al-Quran.

KELAS POTENSI AKADEMIK DAN BAKAT DIRI

Program pembinaan dan pengembangan bakat dan potensi menjadi prestasi untuk mengoptimalkan.

KELAS ENTREPRENEUR

Pembentukan mental dan karakter sebagai pengusaha dengan mempelajari dan meneladani kehidupan berbisnis Rasulullah dan para Sahabatnya.

Penerimaan Raport Semester Ganjil 2018/2019

SMP KHALIFAH – Sebelum mengawali liburan dan kepulaangan para santri SMP Khalifah Qur’an Entrepreneur Boarding School,orang tua wali santri datang untuk penjemputan santri dan pengambilan raport (23/12). Acara ini di mulai pukul 08:00 WIB di mulai. Sambutan kepala sekolah ustadz Transbara wahyu firmansyah kepda semua wali santri yang datang untuk pengambilan raport dan penjemputan santri. Ustadz bara di sini juga menyinggung tentang pendidikan yang ada di indonesia dan juga memberiakan gambaran-gambara tujuan dari SMP Khalifah Qur’an Entrepreneur Boarding School kedepanya mau dibuat seperti apa, visi misi dari SMP Khalifah juga di jelaskan ke pada wali santri.

Sebelum pembagian raport ada moment yang sangat indah, dimana para santri yang satu hari sebelum acara raport an ini dapat tugas untuk menggambarkan cita-citanya di atas selembar kertas putih, disini para santri di suruh satu satu sambil berdiri menghadap ke barisan orang tua sambil menujukan cita-citanya dan meminta pada orang tua mereka supaya cita-cita mereka dapat tercapai, cita-cita mereka pun sangant beragam ada yang inigin menjadi hafidz qur’an ada yang ini menjadi pemain sepak bola bahkan ada yang sangat mulia ingin memberangatkan orang tuanya pada saat umur ke 20

Acara ini akhinya di tutup dengan pembagian raport di bagi masing2 kelas dan ada juga konsultasi ke masing-masing guru wali para santri dan akhirnya santri pulang sebelum itu para santri di bekali produk-produk dari Khalifah Industri ini juga sebagai tugas rumah juga karena Khalifah membetuk Santri untuk menjadi Enterpreneur yang berpedoman pada Al-Quran . (oki/khalifah)

EEC Akhir 2018 “Bisnis Tanpa Riba”

SMP KHALIFAH – Sabtu, 22 Agustus 2018 para santri SMP KHALIFAH QEBS Lawang melaksanakan kegiatan EEC atau yang biasa disebut Expert Education Center. Yakni program rutin yang diadakan oleh para penggiat entrepreneur di SMP KHALIFAH dengan membuat event mini seminar agar meningkatkan motivasi para santri setelah melaksanakan ujian semester ganjil. EEC kali ini dihadiri oleh pemateri tamu yang masih muda dan cukup sukses dalam bidang usahanya.

Panggil saja kak Noevil, pria kelahiran 1994 ini berhasil membuat semangat para santri berkobar kembali dimana beliau sharing tentang pengalamannya selama berwirausaha sejak dibangku SMP. Beliau memulai bisnis dari hobi nya bermain sulap, dikarenakan untuk membeli peralatan sulap yang terlampau mahal maka kak noevil mencoba untuk menunjukkan aksinya sambil berjualan alat-alat sulap sederhana yang dia bikin sendiri. Dari sanalah muncul pikiran tentang cara menjadi pengusaha. Namun ketika di bangku kuliah kak Noevil memulai usaha print dan fotokopi karena itulah yang dibutuhkan oleh teman-teman satu fakultasnya, tidak disangka orderan terus menerus bertambah hingga beliau bisa membeli printer dan komputer lagi hingga kosannya pun menjadi kantor sementara beliau. Dari sana kak Noevil berfikiran untuk mengembangkan usahanya menjadi usaha yang lebih besar lagi.

Mulailah kak Noevil berkenalan dengan yang namanya berhutang. Namun karena modal awal yang kurang syar’i sehingga usaha tersebut makin lama makin menurun, bahkan pernah hanya mendapatkan seribu rupiah walaupun memiliki 3 karyawan yang harus dihidupinya. Dari sanalah beliau belajar dan mengkaji kembali tentang riba dan cara berbisnis ala Islam. Kini kak Noevil fokus dalam berjualan Wedding Ring dan juga distributor snack pisang. Semoga apa yang diusahakan kak Noevil berbuah manis dan mendapatkan berkah dari Allah Azza Wa Jalla. Aamiin..

Nah itulah kegiatan EEC yang selalu ditunggu oleh para santri KHALIFAH QEBS Sekalian, sekarang giliran kalianlah yang harus memotivasi orang-orang di sekitar kalian dengan prestasi kalian. (tb/khlfh/2018)

Serunya Berpetualang ke Coban Rondo

SMP KHALIFAH- Seteah kegiatan Penilaian Akhir Semester yang begitu padat pada akhir dari semeter ganjil SMP Khalifah tahun ajara ajaran 2018-2019 dan juga sebagian penutupan akhir tahun santri SMP Khalifah mengadakah Rihlah (jalan-jalan) setiap tahunya diadakan rihlah, rihlah bertujuan untuk membuat refresing santri setelah menjalani kegiatan pembelajaran sekolah dan pesantren yang padat, tujuan rihla kali ini di pilihlah salah satu tempat wisata yang berada di kota batu “Coban Rondo” karena di coban rondo bukan hanya sebagai tempat refresing atau liburan saja. Disana juga banyak wahana yang cocok untuk edukasi bagi para santri, contohnya seperti labirin, memanah, flying fox, dan bersepeda.

Para santri berengakat dari SMP Khalifah sekitar pukul 08:00 WIB sesampainya di coban rondo sekitar pukul 10:00 WIB sesampainya di sana para santri sudah di siapkan roundown acara yang di siapkan panitia, yang menjadi panitia disini juga para ustadz. Kegiatan di mulai ke air terjun terlebih dahulu sebelum itu para santri di suruh membuat beberapa kelompok dan di setiap kelompok ada  yang bertanggung jawab kepada anggotanya karena nanti di takutkan ada salah satu santri yang belum kembali dan ketua kelompok ini lah yangbertanggung jawab untuk mencarinya.

Kira-kira sekitaran 1 jam para santri dan stadz bermain, berfoto-foto di sekitaran air terjun coban rondo kemudian kita berpindah ke bagian taman wahana sekitaran 10 menit  dari air terjun untuk menuju ke taman wahan bermain. Para santri di sini boleh bermain semua wahana tapi tetap ketertiban kesopanan harus tetap terjaga. Setelah semua wahana sudah santri coba semua pas bertepatan dengan sholat dzuhur, para santri dan asatidz sholat dzuhur berjamaah dan kemudian itu di lanjut dengan makan siang bersama.

Sekitaran pukul setengan dua sesuai roundown acara para santri di arahkan untuk kembali acara berjalan dengan lancar para santri menikmati penuh dengan keceriaan dan game-game yang sangat seru.  (oky/khalifah)

Daurah Sebelum Liburan Semester Ganjil

SMP KHALIFAH- Setelah dua minggu dari tanggal 26 November sampai dengan tanggal 8 Desember 2019 menjalani PAS (Penilaian Akhir Semester) para santri SMP Khalifah Qur’an Enterepeneur Boarding School. Memang liburan dari santri SMP Khalifah Qur’an Enterepeneur Boarding School lebih lambat satu mminggu dari SMP-SMP yang lain, satu minggu itu di isi dengan kegiatan-kegiatan dari SMP Khalifah Qur’an Enterepeneur Boarding School.

Salah satunya adalah kegiatan Dauroh (19/12). Acra dimulai dari pukul 07.00 WIB yang di laksankan di SMP Khalifah Qur’an Enterepeneur Boarding School tepatnya di kelas 9 yang di ikuti semua santri dan para asatidz membahas tentang fiqh sholat tentang tata cara wudhu yang baik dan benar sesuai dengan ajaran nabi muhammad SAW. Di sela-sela penyampaian materi tentang sholat dan wudhu para salah satu snatri di coba untuk memeraktikan gerakan di setiap gerakan-gerakn sholat.

Acara yang berlangsung kurang lebih 2 jam penjelasan semua materi berjalan dengan hikmat terjadi juga tanya jawab antara santri dan pemberi materi. Dan harapan harapn dari ustadz Fakhrudin Alamsyah selaku pematri sekaligus dari mudir pondok berharap dengan dibrikanya materi tentang fiqh sholat ini para santri dan asatidz bisa mengamalkanya dengan baik dan benar. Setelah acara ini para santri kembali melakukan kegitan belajar seperti biasanya.(oki/Khalifah)

 

MUMTAZ! KHALIFAH COMPETITION III

 

Khalifah – Acara rutinan yang di selenggarakan SMP Khalifah Islamic Boarding School, khalifah competition III agenda tahunan yang di lakukan smp khalifa dan pada tahun ini memasuki ke tahun yang ketiga (17/11/18). kegiatan yang di laksanakan di kampus I SMP Khalifah di jalan Ahmad yani RT01 RW02, sumber porong, Lawang Jawa Timur. Di ikut dari beberapa SD yang ada di kabupaten Malang, sekitar 100 siswa siswi SD. dalam acara ini bertemakan hari pahlawan banyak lomba-lomba dalam acara ini, antara lain puisi bahasa indonesia, Pidato bahsa inggris, hafidz al-quran, dan lomba rank 1 (lomba seperti yang pernah di salah satu stasiun televisi).

Acara di buka dengan sambutan dari kepala sekolah transbara wahyu firmansyah dan di lanjutkan dengan direktur SMP Khalifah Bpk Fachrudin Alamsyah S.kom sekaligus membuka acara Khalifah competition yang ke tiga. Lomba dalam acara ini  di mulai bersamaan mulai dari lomba baca puisi bahasa indonesia yang di laksanakan di panggung utama, Kemudian lomba hafidz al-quran yang dilaksanakan di musholah SMP Khalifah yang berada di dalam lingkungan pesantren, lomba pidato bahasa inggris di laksanakan di ruangan kelas tiga sedangkan untuk lomba ranking satu dilaksanakan di depan panggung utama yang dilaksanakan setelah lomba pidato bahasa indonesia.

Selain lomba-lomba tersebut banyak juga pembagian dorpize bagi para penonton dan pendukung dari masing-masing sekolah. Tidak hanya itu dalam acra ini juga ada bazar, yang di jual dalam bazar ini adalah produk dari siswa/santri SMP Khalifah Islamic Boarding School, kareana di SMP Khalifah Islamic Boarding School ini para siswa/santri selain diajarkan tentang ilmu agama islam juga diajarkan tentang enterpreaunership, banyak juga siswa/santri Kelas 3 yang sudah memiliki usaha sendiri bahkan sudah ada yang memiliki penghasila sendiri dari usaha yang mereka miliki. Selain itu sebagian panitia dari acara Khalifah Competition ini adalah siswa/santri dari SMP Khalifah Islamic Boarding School, karena para siswa/santri juga di ajarkan bagaimana menjadi EO (Event orgenaizer).

Acara sangat meriah dan ramai, sampai di pengujung acara pengumuman pemenang dari masing-masing lomba, di ambil 3 terbaik dari lomba pidato bahasa inggris juara pertama atas nama maryam siswi dari MIT AR-ROIHAN, jura kedua atas nama Cristine, dan juara ke tiga Naya asal sekolah dari SD Mutiara Hikmah Lawang. Dan dari lomba baca puisi bahasa Indonesia juara satu ananda Melodi, juara ke dua atas nama ananda Yogi Suari dari AR-ROIHAN untuk juara ke tiga atas nama ananda kheysa asal sekolah juga dari MIT AR-ROIHAN. Untuk lomba hafidz al-quran jura pertama atas nama Miftah asal sekolah dari SD Islam Ukhuwah, untuk juara ke dua di pegang oleh adik kita Fahima dari sekolah MIT AR-ROIHAN, dan untuk juara ke tiga atas nama Abdurrahman dari sekolah MIT AR-ROIHAN. Sedangkan untuk lomba rangking 1 juara satu di pegang oleh Al Dhafi Muhammad asal sekolah dari SD 5 lawang untuk juara ke dua atas nama Kevin satria Arya Pratama dari SD 5 lawang dan untuk juara ke Tiga Safira Sandi dari SD 7 Lawang Semoga bisa istiqomah bisa di adakan setiap tahunya dan semakin meriah ungkap Transbara wahyu firmansya kepalah sekolah SMP Khalifah Islamic Boarding School. (Oki/Khlfh/2018)

 

KHALIFAH BERSAMA BFG EDUCATION GREEN HOUSE

 

Sabtu (13/10/2018) disaat para santri dari SMP KHALIFAH LAWANG sudah kembali ke sekolah dan pesantren sekarang waktunya untuk melakukan KBM secara normal kembali. Namun sebelum itu para santri akan melakukan pembelajaran diluar kelas tepatnya di Alam Batu Flower Garden. Terlihat sangat semangat dan ceria ketika para santri mendengar kabar mereka akan melakukan pembelajaran keluar karena ini adalah salah satu program dari SMP KHALIFAH Lawang Malang.

Sesaat sampai di lokasi para santri langsung berbaris dan bersiap menerima materi dari para trainer. Trainer dan pengisi materi adalah Kak Tezar bersama Kak Bowo dan Team. Disana para santri akan belajar tentang seluk beluk Green House bahkan mereka diajak jalan-jalan untuk mengenal lebih dekat tentang green house, asik bukaaan 🙂 Tidak hanya itu para santri juga melakukan praktek penyemaian dan juga presentasi loh. Tidak heran antusias mereka terbayarkan dan setelah itu dilanjutkan aktifitas outbound bersama dengan Pak Rokhmad.

Semoga setelah pulang dari aktifitas outdoor ini para santri bisa lebih semangat lagi belajar di sekolah dan berkarya bersama, harapannya adalah setelah ini para santri bisa membuat tanaman Hidroponiknya sendiri dan Green House nya sendiri, aamiin.. (khlfh/tb/18)

 

KEGIATAN MPLSP SMP KHALIFAH

Sebelum memasuki masa pembelajaran para santri di SMP Khalifah Lawang harus mengikuti kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah dan Pondok atau bisa disebut MPLSP. Masa MPLSP di SMP Khalifah dilaksanakan selama 4 hari mulai tanggal 16-20 Juli 2018. Masa MPLSP dilakukan dengan cara yang menyenangkan namun tetap serius. Acara hari pertama yaitu diawali dengan pembukaan oleh kepala sekolah smp khalifah dan dilanjutkan oleh sambutan direktur pondok. Acara pada hari pertama masih berupa pengenalan MPLSP dan dilanjutkan dengan mengelilingi daerah sekitar untuk menambah wawasan, daerah sekitar yang dimaksud adalah museum jiwa.

Acara selanjutnya yaitu pengenalan pembelajaran dan juga pondok. Untuk hari pertama acara ditutup dengan game sebagai penggembira.
Acara MPLSP hari kedua dimulai pukul 07.00 dan untuk acara pertama yaitu pengenalan serta pembagian buku tata tertib kepada para santri. Santri diwajibkan menaati setiap apa yang tertulis dalam buku tatib. Sesudah itu acara dilanjutkan ke salah satu program unggulan di SMP Khalifah yaitu program enterpreneur. Pada MPLSP kali ini dijelaskan apa itu enterpreneur, mengapa kita harus jadi enterpreneur dan apa keuntungan dari menjadi enterpreneur. Pada MPLSP ditutup dengan menonton film motivasi.

Acara MPLSP pada hari ketiga dimulai dengan program unggulan dari SMP Khalifah yaitu program tahfidz yang bertujuan untuk membentuk generasi qurani. Pada hari ketiga dijelaskan bagaimana metode dan trik untuk menghafal alquran , termasuk waktu- waktu yang baik dan tepat untuk menghafal alquran. Setelah presentasi tahfidz maka acara ketiga dilanjutkan dengan demo ekskul yakni pengenalan ekskul di SMP Khalifah dan dilanjutkan dengan praktek ekskul futsal dan bulutangkis.

Acara MPLSP hari keempat yaitu jalan-jalan untuk menyatu dengan alam dan tujuan jalan-jalan kali ini adalah ke kebun teh Wonosari. Acara yaitu para santri berangkat jam 3 pagi dari smp Khalifah menuju ke kebun teh dan melakukan salat shubuh di masjid yang searah dengan perjalanan ke kebuh teh. Setelah sampai disana para santri melakukan outbond di daerah sekitar kebun teh, dilanjutkan dengan mengumpulkan sampah dan acara MPLSP terakhir ditutup dengan kegiatan berenang di kebuh teh

Khutbah Ta’aruf

 

Guna menyambut kedatangan para santri baru pasca liburan semester dan hari raya, SMP Khalifah Lawang mengadakan sebuah acara bernama “khutbah taaruf”. Khutbah ini diadakan pada hari minggu tanggal 15 juli 2018 yang bertempat di “dream kafe”. Acara ini dimulai pukul 07.30 pagi WIB. Acara ini juga dihadiri oleh para wali santri yang bertujuan menyerahkan anak mereka untuk diasuh di SMP Khalifah.

Acara “khutbah taaruf” menyajikan tontonan yang menarik salah satunya adalah pembawa acara atau mc dalam acara ini membawakan acara dengan 3 bahasa yaitu bahasa Indonesia, bahasa Inggris serta bahasa Arab. Penampilan tersebut bertujuan untuk menambah wawasan berbahasa dan di dalam SMP Khalifah mewajibkan seluruh santrinya menguasai bahasa Arab. Selain itu juga ada pembacaan tilawatil Quran serta pidato bahasa Inggris dari salah satu santri di SMP Khalifah. Setelah itu acara dilanjutkan oleh sambutan oleh Kepala sekolah smp Khalifah yang mengatakan bahwa belajar di SMP Khalifah tidak hanya belajar ilmu agama saja , melainkan juga belajar ilmu enterpreneur yang bertujuan membentuk generasi Qurani dan enterpreneur. Generasi enterpreneur yang mengamalkan dasar — dasar dalam alquran.

Acara selanjutnya yaitu beramah-tamah karena masih masuk bulan syawal maka ramah tamah dibarengi dengan acara halal bi halal